PENGARUH RASIO LEVERAGE, RASIO OPERATING CAPACITY, KEPEMILIKAN MANAJERIAL, DAN KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL TERHADAP FINANCIAL DISTRESS PADA MASA PANDEMIC COVID 19

##plugins.themes.bootstrap3.article.main##

Marli Marli Renna Li’is Raaqi Nuurika Dwi Danesty Deccasari

Abstrak

            Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh rasio leverage, rasio operating capacity, kepemilikan manajerial, dan kepemilikan institusional terhadap financial distress. Variabel leverage diukur menggunakan indikator DER dan DAR. Variabel operating capacity diukur dnegan indikator TATO. Variabel Kepemilikan manajerial diukur menggunakan rumus kepemilikan manajerial. Variabel kepemilikan institusional diukur dengan rumus kepemilikan institusional. Variabel financial distress diukur dengan indikator Z-Score.


           Objek penelitian yang digunakan adalah perusahaan manufaktur sub sektor food and beverages yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada masa pandemic covid 19 tahun 2020 kuartal 1 sampai kuartal 4. Penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling untuk menentukan sampel penelitian. Ada 16 perusahaan yang memenuhi kriteria sampel. Penelitian ini menggunakan analisis partial least square (PLS) untuk menganalisis data.


            Hasil dari penelitian ini adalah rasio leverage berpengaruh negatif signifikan terhadap financial distress. Rasio operating capacity berpengaruh positif signifikan terhadap financial distress. Kepemilikan manajerial berpengaruh negatif signifikan terhadap financial distress. Kepemilikan institusional berpengaruh negatif signifikan terhadap financial distress.

##plugins.themes.bootstrap3.article.details##

Bagian
Artikel

Referensi

Brigham, E., & Houston, J. (2014). Dasar-Dasar Manajemen Keuangan (Fundamentals Of Financial Management) (Edisi 11). Jakarta: Salemba Empat.

Dirman, A. (2020). Financial distress: the impacts of profitability, liquidity, leverage, firm size, and free cash flow. International Journal of Business, Economics and Law, 22(1),, 17-25.

Hery. (2018). Analisis Laporan Keuangan. Jakarta: PT Grasindo.

Khairuddin, F., Mashuni, A., & Afifudin. (2018). Pengaruh Good Corporate Governance dan Rasio Likuiditas Terhadap Financial Distress di Perusahaan Manukatur yang Terdaftar di BEI 2015- 2018. E-Jra, 08(01). 2018.

Kristanti, F. (2019). Financial Distress Teori dan Perkembangannya Dalam Konteks Indonesia. Malang: Inteligensia Media.

Santoso, G. A. (2018). Analysis Of Effect Of Good Corporate Governance, Financial Performance And Firm Soze On Financial Distress In Property And Real Estate Company Listed BEI 2012-2016. Journal of Management Vol. 4 No. 4 April 2018.

Setiawan, H., & Amboningtyas, D. (2018). Financial Ratio Analysis for Predicting Financial Distress Conditions (Study on Telecommunication Companies Listed In Indonesia Stock Exchange Period 2010-2016). Journal of Management, 4(4) 2018.

Sudana. (2015). Metode Penelitian Kuantitatif dan R&D. Bandung: CV Alfabeta.

Yoda, T., Rahim, R., Reswita, Y., & Sari, F. (2021). Pengaruh Kepemilikan Manajerial, Likuiditas dan Ukuran Perusahaan terhadap Financial Distress Studi Kasus Pada Perusahaan Perhotelan, Restoran dan Pariwisata Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2015-2019. urnal Ilmiah Mahasiswa Ekonomi Manajemen, 6(3) 2021, 632–645.